Publikbogornews.com– Sekretaris Jenderal Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menginstruksikan seluruh satuan kerja (Satker) di Indonesia untuk fokus membedah Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Tahun Anggaran 2026.
Arahan tersebut disampaikan saat membuka kegiatan Penguatan Kualitas Perencanaan dan Anggaran melalui Aplikasi SIMPONIV2 serta Bedah DIPA 2026 di Jakarta, Kamis (11/12/2025).
Kegiatan ini bertujuan menyamakan pemahaman Satker terkait arah kebijakan perencanaan dan kebutuhan anggaran tahun 2026 agar lebih tepat sasaran dan akuntabel.
Sekjen menegaskan, perencanaan dan penganggaran yang matang menjadi kunci efektivitas pelaksanaan program strategis ATR/BPN di seluruh wilayah Indonesia.***






































