Beranda Berita Terkini Harga Emas Melonjak, Tertinggi Sepanjang Sejarah

Harga Emas Melonjak, Tertinggi Sepanjang Sejarah

Publikbogornews.com – Harga emas dunia menorehkan rekor all-time high pada perdagangan Rabu (3/9/2025), menyentuh level USD 3.544 per ons.

Kenaikan dipicu ekspektasi pemangkasan suku bunga The Fed, meningkatnya ketidakpastian politik-ekonomi global, serta lonjakan permintaan aset safe-haven.

Baca Juga :  Bupati Rudy Susmanto Dorong Percepatan Pengembangan Wilayah Timur Kabupaten Bogor

Data Trading Economics mencatat, harga emas naik 0,28 persen dan bertahan di atas USD 3.530 per ons.

Investor kini menunggu laporan ketenagakerjaan AS untuk mengukur arah kebijakan suku bunga September mendatang.

Baca Juga :  Bupati Bogor Apresiasi Kinerja Damkar, Catat 1.889 Aksi Penyelamatan Sepanjang 2025

Sementara itu, harga emas dalam negeri bergerak beragam.

Emas Antam turun Rp2.000 ke Rp2.090.000 per gram, UBS naik Rp5.000 ke Rp2.018.000 per gram, sedangkan Galeri 24 melesat Rp13.000 ke Rp1.994.000 per gram.***

Baca Juga :  Sertipikat Elektronik Bikin Warga Bukittinggi Lebih Tenang di Musim Penghujan
Artikulli paraprakBupati Rudy Susmanto Hidupkan Vivo Mall sebagai Ruang Pelayanan dan UMKM
Artikulli tjetërBuzzer dan Influencer Ramaikan Narasi Demo Akhir Agustus