Beranda Berita Terkini Resep Tempe Bacem Manis Gurih, Sajian Rumahan Favorit

Resep Tempe Bacem Manis Gurih, Sajian Rumahan Favorit

Publikbogornews.com – Tempe bacem manis gurih tetap menjadi menu rumahan favorit masyarakat.

Perpaduan rasa manis dari gula merah dan kecap, berpadu gurihnya bumbu rempah, menjadikan hidangan ini cocok disantap kapan saja.

Baca Juga :  Toponimi Jasinga: Singa dan Simbol Mitologis yang Terkait Erat Dengan Sejarah Lampau

Proses pembuatannya cukup sederhana. Tempe direbus bersama bawang putih, bawang merah, ketumbar, daun salam, lengkuas, gula merah, kecap manis, dan garam hingga bumbu meresap dan air menyusut.

Setelah didiamkan sejenak, tempe digoreng hingga kecokelatan dan siap disajikan hangat.

Baca Juga :  Dipimpin Bupati Rudy Susmanto, Kabupaten Bogor Pecahkan Rekor MURI Talas Kukus Terbanyak

Sebagai tips, penggunaan air kelapa dapat menambah aroma dan rasa lebih wangi.

Tempe bacem juga bisa disimpan di lemari es sebelum digoreng dan tahan hingga dua sampai tiga hari, sehingga praktis untuk stok lauk rumahan.***

Baca Juga :  Warga Resah, Truk Tambang Masih Melintas Siang Hari di Parung
Artikulli paraprakPesawat ATR-400 IAT Hilang Kontak, Tim SAR Intensifkan Pencarian
Artikulli tjetërSteak Vegan dari Semangka Viral, Tekstur Mirip Daging