Publikbogornews.com – Kementerian Luar Negeri RI bersama Konsulat Jenderal RI di Jeddah memfasilitasi pemulangan 96 Warga Negara Indonesia/Pekerja Migran Indonesia (WNI/PMI) dari Arab Saudi.
Dari jumlah tersebut, 95 orang dipulangkan dari Rumah Detensi Imigrasi (Tarhil) Syumaisi, Makkah, terdiri dari 11 laki-laki dan 84 perempuan.
Selain itu, KJRI Jeddah juga memberikan layanan pemulangan khusus kepada satu WNI/PMI yang mengalami lumpuh akibat sakit.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya perlindungan menyeluruh negara terhadap WNI di luar negeri.
Pemulangan tersebut disampaikan melalui keterangan pers Kementerian Luar Negeri RI pada Jumat, 16 Januari 2026.***








































