Beranda Berita Terkini Menteri ATR/BPN Ingatkan Kepala Daerah: Subjek TORA Harus Prioritaskan Masyarakat Miskin

Menteri ATR/BPN Ingatkan Kepala Daerah: Subjek TORA Harus Prioritaskan Masyarakat Miskin

Publikbogornews.com — Menteri ATR/Kepala BPN, Nusron Wahid, membuka Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Provinsi Bali pada Rabu (26/11/2025).

Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya memastikan penerima Tanah Obyek Reforma Agraria (TORA) benar-benar berasal dari kelompok yang berhak.

Baca Juga :  Menjaga Aliran Harapan: Tim UPT Irigasi Wilayah V Hidupkan Kembali Petir Jasinga

Nusron menegaskan bahwa masyarakat miskin dan kelompok yang hidup bergantung pada tanah harus menjadi prioritas utama dalam penetapan subjek TORA.

Ia mewanti-wanti agar keputusan tersebut tidak terpengaruh kepentingan politik maupun tekanan pihak tertentu.

Baca Juga :  Dari Bogor untuk Asia: Puncak Jadi Juara, Wisata Indonesia Makin Berkelas

“Subjek TORA harus kita prioritaskan kepada masyarakat miskin dan mereka yang hidupnya bergantung pada tanah. Jangan sampai keputusan ini dipengaruhi tekanan atau kepentingan politik,” tegasnya.

Rakor GTRA ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen pemerintah daerah dalam menjalankan reforma agraria secara adil dan tepat sasaran.***

Baca Juga :  Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra Tetap Jadi Sorotan Meski Timnas U-22 Tumbang dari Filipina
Artikulli paraprakIbu Tiri di Bandung Jadi Tersangka Penganiayaan Hingga Tewasnya Balita 4 Tahun
Artikulli tjetërResep Sambal Balado Udang, Pedas Nikmat dan Mudah Dibuat