Beranda Berita Terkini Layanan Hukum Kini Terintegrasi, Masyarakat Cukup Akses kemenkum.go.id

Layanan Hukum Kini Terintegrasi, Masyarakat Cukup Akses kemenkum.go.id

Publikbogornews.com – Akses layanan hukum kini semakin mudah dan terintegrasi. Kementerian Hukum menghadirkan berbagai layanan publik dalam satu portal digital melalui kemenkum.go.id, sehingga masyarakat tidak perlu lagi mengakses banyak platform berbeda.

Baca Juga :  Wabup Bogor Jaro Ade Gelar Jumling di Desa Malasari

Melalui portal tersebut, publik dapat mengakses peraturan perundang-undangan, mendaftarkan perseroan perorangan, mengurus kekayaan intelektual, hingga mendapatkan konsultasi hukum gratis secara daring.

Transformasi digital ini menjadi bagian dari komitmen Kementerian Hukum dalam menghadirkan layanan yang cepat, transparan, dan akuntabel, sekaligus memperluas akses keadilan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga :  Uji Wawasan Balon Ketua DPK KNPI: Menakar Kualitas Pemimpin Muda Bogor

Langkah ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas layanan publik serta mendorong kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan hukum berbasis digital.***

Artikulli paraprakTaruna POLTEKPIN Gelar Aksi Kemanusiaan di Aceh Pasca Bencana
Artikulli tjetërAnok Yai, Model Asal Sudan Selatan Dijuluki Wanita Tercantik Dunia