Beranda Berita Terkini Tuntut Kejelasan Kompensasi Tambang, Ribuan Warga Cipinang Kepung Kantor Desa

Tuntut Kejelasan Kompensasi Tambang, Ribuan Warga Cipinang Kepung Kantor Desa

 

Publikbogornews.com — Ribuan warga Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, mengepung Kantor Desa Cipinang, Senin (29/12/2025).

Aksi spontan itu merupakan bentuk protes atas belum cairnya kompensasi dampak penutupan sementara aktivitas pertambangan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Warga mengaku kecewa karena janji kompensasi belum terealisasi, sementara desa-desa lain di sekitar Cipinang disebut sudah menerima pencairan.

Baca Juga :  Bupati Bogor Rudy Susmanto Hadiri GPM Serentak, Dorong Ketahanan Pangan Warga Bogor

“Aksi ini spontan karena kompensasi dari KDM belum kami terima, padahal desa sebelah sudah cair,” ujar Oiy, salah seorang warga.

Menurut warga, bantuan tersebut sangat dibutuhkan untuk menopang kebutuhan hidup pasca penutupan tambang, di tengah kondisi ekonomi yang kian sulit.

Baca Juga :  Bupati Bogor Mulai Program Jumling

Mereka menuntut kejelasan waktu pencairan dan alasan keterlambatan.

Pihak Desa Cipinang melalui staf Kesra, Novi, menyatakan seluruh berkas warga telah diserahkan ke pihak bank dan saat ini masih dalam proses.

Baca Juga :  Manchester City Resmi Gaet Antoine Semenyo dari Bournemouth

Namun penjelasan tersebut belum sepenuhnya meredam kekecewaan massa.

Selain Cipinang, keterlambatan kompensasi juga dilaporkan terjadi di sejumlah desa lain, seperti Desa Rengasjajar, Bangunjaya, dan Argapura, yang hingga kini masih menunggu realisasi pencairan.***

Artikulli paraprakDwigol Hojlund Antar Napoli Tutup 2025 dengan Kemenangan atas Cremonese
Artikulli tjetërKPK Periksa 11 Saksi Dugaan Pemerasan Oknum Kejari HSU di Polda Kalsel