Publikbogornews.com — Tim Penggerak PKK Kabupaten Bogor melakukan kunjungan sekaligus menyerahkan bantuan kepada warga terdampak banjir dan longsor di Kabupaten Bandung, Kamis (18/12/2025).
Rombongan dipimpin Sekretaris TP PKK Kabupaten Bogor, Yeni Asnan, mewakili Ketua TP PKK Kabupaten Bogor.
Bantuan yang disalurkan meliputi sembako, air mineral, dan perlengkapan mandi, sebagai upaya meringankan beban warga terdampak bencana.***






































