Beranda Berita Terkini Gubernur KDM Pastikan 3.500 Keluarga Terdampak Tambang Dipekerjakan di SKPD Pemprov

Gubernur KDM Pastikan 3.500 Keluarga Terdampak Tambang Dipekerjakan di SKPD Pemprov

Publikbogornews.com — Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (KDM) memastikan sekitar 3.500 keluarga terdampak penutupan sementara tambang di wilayah barat Kabupaten Bogor akan mendapat kesempatan kerja di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemprov Jabar.

KDM menyebut penyerapan tenaga kerja dilakukan secara selektif, terutama di sektor pekerjaan umum. Langkah ini diambil untuk menekan dampak sosial-ekonomi setelah penutupan tambang yang memicu hilangnya mata pencaharian warga.

Baca Juga :  firman Allah dalam QS. Al-Ma’idah ayat 1: “Wahai orang-orang yang beriman! Penuhilah akad-akad itu…”

Dalam unggahan di akun media sosial resminya, KDM menanggapi langsung keluhan seorang warga Desa Rengasjajar, Kecamatan Cigudeg, yang mengaku hanya bisa makan kelapa setelah tambang ditutup. Warga tersebut hadir bersama Kepala Desa Jaro Rusli, dalam pertemuan yang viral di media sosial.

Baca Juga :  Bupati Bogor Tinjau Rencana Pembangunan Hutan Kota di Desa Tajur

“Pemprov tidak tinggal diam. Kita akan buka peluang kerja di proyek-proyek Pemprov bagi keluarga terdampak,” ujar KDM.

Langkah ini menjadi bagian dari strategi pemulihan sosial-ekonomi pascapenutupan tambang yang dinilai perlu untuk memulihkan ekosistem sekaligus menjaga kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  21 Perusuh Aksi Akhir Agustus Didakwa: Jebol Pagar DPR hingga Lempar Molotov
Artikulli paraprakAtasi Ancaman Defisit 2026, Bupati Bogor Dorong Efisiensi dan Integrasi Program Antar-Perangkat Daerah
Artikulli tjetërCristiano Ronaldo vs Kylian Mbappe: Beda Generasi, Beda Gaji 185 Juta Dolar! Jumat, 17 Oktober 2025 | 15:14 WIB